Allegri Komentari Udinese Dan Balotelli
– Pelatih Rossoneri, Massimiliano Allegri mengaku tidak merasa puas dengan penampilan yang ditunjukkan oleh AC Milan saat melawan Udinese di San Siro, Senin (04/02). Namun, ia puas melihat penampilan yang ditunjukkan Mario Balotelli.
Pelatih berusia 45 tahun itu mengatakan jika penampilan murid didiknya kurang maksimal. Menurutnya, Stephan El Shaarawy dkk melakukan banyak hal yang salah dalam laga tersebut.
“Udinese selalu berhasil membuat kami repot. Terutama Antonio Di Natale dan juga Luis Muriel. Para pemain membuat banyak langkah salah di dalam laga, namun yang terpenting akhirnya kami sukses dengan 3 poin.” ujar Allegri di web resmi
Selain itu, ia juga memberikan sanjungannya pada Super Mario yang tampil impresif, dengan memborong dua angka gol untuk il Diavolo. Allegri juga percaya jika Balotelli mengoptimalkan peluangnya dengan Milan.
“Dari segi teknik dan fisik, kualitas Balotelli memang patut dicungi jempol. Saya yakin dia bisa memaksimalkan potensi besarnya di Milan. Melihat prospek klub di masa depan saya merasa sangat beruntung bisa mendidik Rossoneri.” pungkasnya.
0 comments:
Post a Comment