Personal Blog Online Berbagi Info Tips dan Trik, Wisata, Bola News, Kesehatan, Teknologi, Belajar Ngeblog,etc

Monday, February 11, 2013

Jelang Celtic vs Juventus: Pertarungan Gladiator di Celtic Park

Jelang Celtic vs Juventus: Pertarungan Gladiator di Celtic Park


74673  Glasgow Celtic vs Juventus vavrs

– Juventus bersiap m(kata ini dilarang)-k ke kandang macan. Si Nyonya Tua akan mendapat sambutan dengan atmosfer gila saat menantang Celtic FC di Stadion Celtic Park pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (13/2/2013) dinihari.

Animo suporter Celtic memang sangat besar. Setiap tampil di Celtic Park, The Bhoys selalu mendapat dukungan gila daru suporternya. Barcelona sudah merasakan atmosfer gila di Glasgow pada babak penyisihan musim ini dengan kekalahan 1-2.

Namun demikian, skuad Juventus menyatakan tak gentar. Maestro lini tengah Andrea Pirlo mengaku timnya telah siap menghadapi atmosfer gila di Celtic Park. “Saya yakin dukungan suporter Celtic akan membuat seisi stadion bergema, tetapi hal itu akan memompa determinasi para pemain Juve untuk bertarung habis-habisan.” ujar Pirlo seperti dikutip dari Sky Sports.

Ia pun yakin dukungan gila suporter tim tuan rumah tidak akan mengintimidasi Bianconeri. Dengan skuad berpengalaman di Piala Dunia dan Liga Champions, Pirlo menyebut timnya siap bertarung habis-habisan seperti para gladiator.

“Saya juga tahu Celtic Park akan jadi arena para gladiator, namun kami tegaskan bahwa Juve telah siap. Kami telah menyiapkan segala bentuk antisipasi guna meladeni ‘tawaran’ Celtic. Di dalam skuad kami terdapat para juara Piala Dunia dan Liga Champions, jadi kami telah terbiasa dengan hal-hal yang berbau intimidasi,” tandasnya.

Demi persiapan menghadapi laga berat ini, Juve memilih mengistirahatkan dua pemainnya, penyerang Sebastian Giovinco dan gelandang Claudio Marchisio, saat bersua Fiorentina pada laga lanjutan Serie A Italia, dinihari tadi.

Kedua pemain tersebut sudah pulih dari cedera. Namun Pelatih Antonio Conte tidak mau mengambil risiko. Conte ingin kedua pemain binaan Juventus itu agar benar-benar fit saat melawat ke Skotlandia.

Conte juga berharap gelandang sayap Kwado Asamoah dalam kondisi fit setelah pulang dari memperkuat negaranya, Ghana, di Piala Afrika 2013. Tadi malam, Ghana masih bertanding melawan Mali dalam perebutan posisi ketiga.

Juve harus membawa kekuatan terbaik ke Glasgow karena Celtic memiliki ambisi besar lolos ke babak perempat final dengan mendepak Juve. Menurut bek Celtic Kelvin Wilson, menyingkirkan raksasa Italia itu bakal lebih hebat daripada mengalahkan Barcelona.

Celtic menekuk Barca 2-1 di fase grup Liga Champions 2012/13 bulan November silam. Itu adalah sebuah pencapaian sensasional. Namun menurut Wilson, jika bisa melewati Juve di babak 16 besar, maka Celtic akan membukukan prestasi yang lebih fenomenal.

“Bila itu benar terjadi, tak perlu diragukan lagi,” kata bek 27 tahun tersebut seperti dikutip dari Sky Sports. “Situasinya berbeda. Saat itu, kami butuh kemenangan demi tambahan poin, tapi sekarang sudah fase knockout. Jika bisa mewujudkannya, pasti luar biasa.”

Wilson percaya, partai dua leg melawan Juventus takkan mudah bagi Celtic. Selain punya tradisi kuat, jawara Italia itu juga diperkuat sejumlah pemain kelas dunia. Celtic dan Wilson sendiri punya target tinggi dalam bentrokan ini. “Kami tak hanya ingin tampil atau sekadar bisa berkata ‘saya bermain di laga itu’, tapi kami ingin meraih sesuatu,” tegasnya.

Ditulis Oleh : Unknown Hari: 1:51 PM Kategori:

0 comments:

Post a Comment